Setiap informasi yang dikelola unit pengelola dan penyebarluasan data serta ditampilkan pada Peta ini diberikan sebagaimana adanya dengan tetap memperhatikan ketentuan perlindungan informasi yang bersifat pribadi dan/atau bersifat rahasia, serta dengan pengertian bahwa unit pengelola dan penyebarluasan data tidak bertanggung jawab atau menjamin ketepatan waktu, keakuratan, atau kelengkapan informasi tersebut. Jika pengguna bermaksud mengandalkan informasi apa pun yang ditampilkan pada Peta ini, maka pengguna dapat mengajukan permohonan Pelayanan Informasi Publik melalui email: dpmptsp@bekasikab.go.id atau melalui layanan kirim pesan yang tersedia di web. Apabila pengguna menemukan ketidaksesuaian informasi terkait letak, bentuk, posisi, serta informasi penjelasan lainnya maka pengguna dapat melakukan klarifikasi kepada unit produksi terkait data dan informasi dimaksud atau pengguna dapat menyampaikan informasi tersebut melalui layanan Pelaporan di web SIRAME PKKPR.